IROPIN Kegiatan Silaturahim Pengurus Pusat IROPIN dengan Sesepuh, Kolegium dan MKDEP

Silaturahim Pengurus Pusat IROPIN dengan Sesepuh, Kolegium dan MKDEP

 

2 Minggu setelah MUNAS IROPIN ke-7, Ketua Umum terpilih Nova Joko Pamungkas, A.Md.RO, SE, MM  telah menyusun formasi Pengurus Pusat Iropin periode 2021 – 2026.

Acara pertama yang dilakukan adalah Silaturahim Pengurus Pusat IROPIN dengan Sesepuh, Kolegium dan MKDEP untuk saling memperkenalkan diri. Acara dilakukan dengan daring zoom meeting pada tanggal 16 Juli 2021 pukul 19.30 sampai dengan 21.30 WIB dengan suasana hangat dan penuh dengan keakraban.

Acara yang dipandu oleh Agustinus Budiato, A.Md.RO sangat mengalir saja, dimana dimulai dengan doa bersama mengingat saat ini banyak rekan sejawat yang menderita sakit dan bahkan meninggal dunia dikarenakan pandemi covid-19 yang belum mereda.

Selanjutnya pada acara inti dengan memperkenalkan seluruh formatur Pengurus Pusat Iropin periode 2021 – 2021 oleh Ketua Umum.

Kini giliran sesepuh diminta sepatah dua patah kata dimulai dari Ketua Iropin ke-2 bapak Nuki S dan selanjutnya Bapak Haryono Padmowardoyo, dr. Ginting A. Manan, SpM, Bapak Anung Inggito, Bapak Usman Husin, Ibu Dian Leila Sari (Kolegium) dan Bapak Syahril Syam (MKDEP) dan seterusnya. Di tutup dengan sambutan dan nyanyian dari Aa Bela – Iman Ramabela.

Semoga Pengurus Pusat IROPIN periode 2021 – 2026 bisa membawa kemajuan bagi Iropin dan anggotanya.

Aamiin…

Related Post